Alumni 2001, SMAN 1 DONRIS / SMAN 3 SOPPENG Bagi-bagi Takjil

Alumni 2001, SMAN 1 DONRIS / SMAN 3 SOPPENG Bagi-bagi Takjil

Sabtu, 15 Maret 2025




Soppeng.Rajapena.com., - Alumni 2021, SMA Negeri 1 Donri-donri atau yang sekarang dikenal SMAN 3 Soppeng mengadakan kegiatan berbagi takjil bersama puluhan Alumni di jalan poros provinsi Soppeng-Pare-pare kecamatan Donri-donri kabupaten Soppeng, pada sabtu 15 maret 2025.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan membagikan ratusan paket takjil kepada masyarakat yang lewat pada saat menjelang waktu berbuka puasa di sepanjang jalan yang berada persis di depan sekolah SMAN 3 Soppeng.




Pengguna jalan, baik pengendara motor maupun mobil merespon positif kegiatan ini, dengan beberapa ucapan terimakasih dari masyarakat disertai senyum, mereka menerima takjil yang dibagikan dengan antusias oleh para alumni 2001 SMAN 3 Soppeng ini.

Salahsatu dari alumni 2001 SMAN 3 Soppeng, Suriana, atau yang biasanya akrab disapa Ibu 'Kundai Suri, mengungkapkan bahwa, "Kegiatan ini salah satu program teman-teman alumni di ramadhan kali ini, dan kami memang tak pernah absen berkegiatan di bulan suci ramadhan".

"Kami bersama teman-teman alumni 2001 menyambut baik aksi berbagi kebaikan ini," ujarnya lagi, saat dimintai tanggapannya oleh tim Mediainvestigasi.Net.

Sementara itu, A.Umar Gazali yang juga Alumni 2001 SMAN 3 Soppeng, menuturkan bahwa "Sore ini sekitar ratusan paket takjil, yang terdiri dari makanan dan minuman dibagikan.




"Alhamdulillah..semuanya berasal dari sumbangan para alumni 2001, dan
"Mudah-mudahan, kegiatan ramadhan ini bisa membantu saudara-saudara kita. Dan kegiatan seperti ini akan terus dilakukan, meskipun para alumni memiliki latar belakang yang beragam, hal ini tidak memutus semangat untuk saling berbagi," jelasnya.

Sebagai informasi di bulan ramadhan yang penuh rahmat dan kebaikan ini, mudah-mudahan aksi kecil semacam ini dapat terus menjadi formula bagi pribadi dan organisasi atau pihak lain untuk tergerak dan berbagi, khususnya kegiatan yang bermanfaat untuk khalayak banyak insyaAllah.